free translation

Jumat, Maret 06, 2009

OBROLAN : Kisah Kehidupan

Wah pakai bahasa Komputer nih, pakai tutorial biar tambah nyentrik walau yang mbaca sedikit. Pensiun bukan berarti tidak bekerja, bahkan pensiun bisa jadi membikin lapangan kerja dengan menuangkan bakat pribadi yang tertunda. Punya jabatan pasti akan pensiun tapi pensiun bisa punya jabatan. Coba lihatlah kenyataan hidup semua orang pasti bekerja, pasti punya jabatan walaupun jabatan yang di embannya Cuma Tukang Tambal Ban atau Tukang Cuci Sepatu....

Coba kita ingat masa anak-anak kita, pasti orang tua mendambakan jadi orang yang berguna apalagi orang jawa kuno doanya begini "Mugo-mugo anakku sok nek gede dadi pegawai" yang artinya kurang lebih begini "Mudah-mudahan anakku nanti kalau besar jadi pegawai", itulah kata-kata yang terlontar dari setiap orang tua.

Sekarang Coba tanyakan pada pegawai negeri sipil, guru atau karyawan perusahaan, apa yang paling ditakutkan para pegawai ? jawabannya adalah Pensiun. Yang dulunya manager, kepala bagian ini bagian itu sekarang hanya sesorang yang berkaus oblong putih celana kolor dan pakai sarung. Jadi intinya Pensiun itu tidak sama dengan berhenti berusaha dan bekerja di bidang atau kegiatan lain.

Coba kaji kalimat dibawah ini (terutama bagi yang pensiun lho…)

Pensiun adalah :

1. Masa bebas, menjadi diri sendiri untuk mengisi sisa hidup yang terlewatkan
2. Tantangan tersendiri untuk mengexplorasi (wah apaan tu..) seluruh kemampuan.
3. Persiapan menghadapi nikmat atau sakitnya kehidupan.

Wah Ini ada Peribahasa :

1. Smooth Seas do not make skilful sailors
(Samudera yang tenang takkan menciptakan pelaut-pelaut andal)

2. If you can't make a mistake, you can't make anything
(Jika anda takut bebuat salah, anda takkan berbuat apapun)

3. Who has never tested what is bitter does not know what is sweet.
(Orang yang tak pernah mencicipi rasa pahit tidak akan mengetahui rasa manis)

4. Do not go where the path may lead, go instead where
there is no path and leave a trail.
(Jangan pergi melalui jalan yang sudah ada, buatlah jalan sendiri
dan tinggalkan jejak untuk orang lain)

5. The better part of happiness is to wish to be what you are
(Hal yang lebih baik dari kebahagiaan adalah keinginan menjadi diri sendiri)

Maaf... artikel berikutnya belum sempat nulis.. Nanti disambung lagi (Jangan Kecewa karena sudah terlanjur buka....tapi setelah dirasa memang Uenaak Tenaan!!)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
JANGAN ULANG KEGAGALAN DI MASA LALU